Festival Bunga Musim Semi di Korea Selatan yang Dijamin Bikin Hati Berbunga-Bunga



Musim semi itu keindahannya sementara seperti cinta pertama
Tapi tidak akan terlupakan
.
.
            Di Korea Selatan lagi masuk musim semi, itu artinya kamu harus siap-siap dengan pemandangannya yang berwarna-warni. Pokoknya berkunjung ke Korea Selatan ketika musim semi seperti ini akan membawamu pada pengalaman baru yang nggak terlupakan. Bermacam-macam bunga yang bermekaran dijamin membuat hatimu bermekaran juga meskipun lagi nggak ada gandengan #uhuk. Yang jelas ngeliatin bunga dan berdiri di sekitarnya itu bisa bikin semua kegundahan di pikiran hilang semua! Setuju?
            Makanya, ayo dong berkunjung ke beberapa festival bunga keren di Korea Selatan ini! Mau tau apa aja? Ini dia festival bunganya.
1. Festival Jalan-Jalan Bunga Seowgipo Yuchae (Canola) Internasional

Ini dia festival paling ngehits di Korea Selatan. Gimana nggak? Sepanjang jalan yang kamu liat adalah bunga-bunga kuning cerah yang berjejer dengan rapi. Keliling di sini nggak akan membuatmu pegal-pegal karena ditemani sama bunga-bunga cantik ini. Lokasinya berada di Jungmun Resort, wilayah Seogwipo, Jeju.
Tapi festival ini cuma diselenggarakan dua hari, yaitu 24-25 Maret 2018.
Simpan ya alamat lengkapnya:
224, Jungmungwangwang-ro, Seogwipo-si, Jeju-do.
Taman International Convention Center Jeju (ICC JEJU)
Tiket:  10.000 won
Petunjuk Transportasi:
1. Alternatif Pertama: Dari Bandara Internasional Jeju, naik Airport Limousine No. 600 ke Jeju International Convention Center (Halte bus limousine ada di sebelah kiri gerbang depan)
2. Alternatif Kedua: Naik taksi dari Bandara Internasional Jeju ke Jungmun Resort. Biaya: Kira-kira 30.000 won / Jarak: 40km / Durasi: 40-45 menit.
Informasi lebih lanjut:
2. Festival Tulip Shinan

Sekarang mau liat tulip nggak perlu jauh-jauh ke Eropa, di Korea Selatan juga ada lho. Nggak kalah indah sama yang mekar di Eropa sana. Tulipnya banyak banget dan berwarna-warni. Jumlahnya ada sekitar 3 juta! Wow! Kamu si pencinta tulip nggak akan nyesel berkunjung ke festival ini. Waktu penyelenggaraan festivalnya dari 11 April – 22 April 2018.
Berikut ini adalah informasi lengkapnya:
Alamat: 178, Daegwanghaesuyokjang-gil, Sinan-gun, Jeollanam-do
Website: 
3. Festival Tulip Taean

Satu lagi festival tulip yang nggak boleh kamu sia-siakan pas liburan musim semi di Korea Selatan. Tulip-tulip di sini tumbuh di dekat laut yang keindahannya tidak diragukan lagi. Lengkap banget lho, selain melihat tulip-tulip cantik, kamu juga bisa nyantai di pantainya yang tenang. Tulip berpadu sama pantai, kapan lagi bisa lihat pemandangan luar biasa kayak gini? Ayo, cus ke Korea Selatan di musim semi! Festivalnya berlangsung dari 19 April – 13 Mei 2018.
Inilah informasi lengkapnya:
Alamat: 200, Mageompo-gil, Taean-gun, Chungcheongnam-do
Website:
4. Festival Bunga Azalea

Festival bunga lain yang worth it untuk kamu kunjungi adalah Festival Bunga Azalea di Taman Bukit Wonmi Bucheon. Lokasinya nggak jauh dari Seoul. Jadi buat kamu yang lagi di sekitaran Seoul jangan lupa masukkan festival ini ke lokasi jalan-jalanmu selanjutnya. Bunga azaleanya cantik-cantik lho. Pemandangan di sekitarnya juga nggak kalah keren. Paling asyik dikunjungi ketika bulan April.
Di bawah ini adalah informasi lengkapnya:
Alamat: 162, Sohyang-ro, Wonmi-gu, Bucheon-si, Gyeonggi-do
Petunjuk rute:
Dari Seoul naik subway jalur 7 ke arah Stasiun Bucheon Stadium, menuju ke pintu keluar No.2, Jalan lurus sekitar 5 menit, temukan tanda arah petunjuk Taman Azalea lalu belok kiri.
Website:
5. Festival Bunga Kamelia

Festival bunga satu ini nggak diragukan lagi bisa membuat pengalaman liburan kamu jadi menyenangkan. Bunga kamelianya merekah merah dan siap untuk kamu lihat sepanjang hari. Selain itu lokasi ini dikenal punya hidangan bayi gurita yang super lezat, kamu bisa banget makan siang di sini bareng orang-orang tersayang. Kamu juga bisa mencoba menangkap guritanya langsung. Pokoknya banyak acara seru di sini. Festivalnya sendiri diadakan mulai 17 Maret – 1 April 2018.
Berikut ini adalah informasi lengkapnya.
Alamat: 56, Seoin-ro, Seocheon-gun, Chungcheongnam-do
Transportasi:
 [Bus]
Dari Terminal Bus Seoul Nambu, naik bus dalam kota jurusan Seocheon
- Saat turun dari bus di Terminal Bus Seocheon, naik Seocheon-Dongbaek dengan rute bus lokal mengarah ke Baljeonso Ipgu. 
- Setelah turun di pemberhentian bus Baljeonso Ipgu, jalan kaki sekitar 500 meter ikuti petunjuk jalan menuju Dongbaek Namusup.
Website:


Sumber artikel dan gambar: 
Korea Tourism Organization www.visitkorea.or.id / www.english.visitkorea.or.kr





Share:

2 komentar