Visit Jeolla 2018: Mengenal Kehidupan Laut di Hanhwa Aqua Planet Jeollanam-do


            Assalammu’alaikum, Gais, jadi ceritanya hari Senin, tanggal 23 April kemarin, saya mendapatkan kesempatan ikut acara Gwangju – Jeollanam Gathering di Hotel Shang-ri La, Jakarta, acara ini diselenggarakan oleh Korea Tourism Organization Indonesia.


            Acaranya keren banget, Gais. Diadakan untuk support Visit Jeolla 2018 yang baru-baru ini dicanangkan Pemerintah Korea Selatan. Wah, memang lokasi wisata di Korea Selatan itu banyak ya, nggak hanya di Seoul, Jeju, atau Pulau Nami aja. Jeollanam-do yang merupakan salah satu provinsi di Korea Selatan, ternyata juga punya banyak wisata alam yang layak banget buat dikunjungi. Yang menarik perhatian saya itu Hanhwa Aqua Planet yang ada di Yeosu. Saya juga baru tahu Hanhwa Aqua Planet itu adalah lokasi syuting aktor kece Lee Min Ho di drama Legend of The Blue Sea.
            Saya sebenarnya belum pernah ke sana sih. Saya ngebahas Hanhwa Aqua Planet karena pengin banget bisa ke sana. Sebagai pengingat aja, jika saya kembali ke Korea Selatan nanti saya harus berkunjung ke tempat ini wkwkw.


            Dari informasi yang saya dapatkan di website Korea Tourism Organization english.visitkorea.or.kr, Hanhwa Aqua Planet ini merupakan atraksi wisata aquarium terbesar kedua di Korea Selatan. Ada sekitar 34.000 spesies laut yang hidup di sini, 280 di antaranya adalah spesies laut yang dilindungi karena hampir punah, yaitu beluga dan anjing laut baikal. Wah, kebayang dong luasnya seperti apa? Kira-kira seharian bisa nggak ya lihat semua spesies laut yang ada di sana?
            Di Hanhwa Aqua Planet, kamu bisa menikmati pertunjukan menarik seperti Aqua Fantasy Show. Oh ya, lokasi ini bisa banget dikunjungi orang-orang dari kalangan semua umur jadi anak-anak atau bayi sekali pun boleh liburan ke sini.


            Itu baru di bagian aquarium raksasa, di lantai duanya kamu bisa menemukan atraksi-atraksi menarik lain seperti: Alive Museum, konsepnya berupa Trick Eye, kalau kamu foto di sini bakal keren banget karena gambar-gambar yang ada di sana terasa sangat hidup.
            Buat masuk ke sini, ada beberapa paket hiburan yang bisa kamu pilih. Berikut ini adalah daftarnya:
1. [BIG3] untuk masuk atraksi Aquarium + Alive Museum + 4D
     - Dewasa: 20 tahun ke atas, individu 32.000 won/ grup 26.000 won (20 orang atau lebih)
     - Remaja: 14 – 19 tahun ke atas, individu 29.000 won/ grup 24.000 won (20 orang atau lebih)
- Anak-anak: 3 – 13 tahun, individual 26.000 won/ grup 22.000 won (20 orang atau lebih)
2. [BIG2 A] untuk masuk atraksi Aquarium + Alive Museum
  - Dewasa: 20 tahun ke atas, individu 28.000 won/ grup 23.000 won (20 orang atau lebih)
  - Remaja: 14 – 19 tahun ke atas, individu 25.500 won/ grup 21.000 won (20 orang atau lebih)
- Anak-anak: 3 – 13 tahun, individual 23.000 won/ grup 19.000 won (20 orang atau lebih)
3. [BIG2 B] untuk masuk atraksi Aquarium + 4D
  - Dewasa: 20 tahun ke atas, individu 26.000 won/ grup 22.000 won (20 orang atau lebih)
  - Remaja: 14 – 19 tahun ke atas, individu 24.000 won/ grup 20.000 won (20 orang atau lebih)
- Anak-anak: 3 – 13 tahun, individual 22.000 won/ grup 18.000 won (20 orang atau lebih)
Catatan: anak di bawah 3 tahun tidak dikenai biaya, bagi penyandang disabilitas mendapatkan diskon 15%.

Alamat: 61-11 Odongdo-ro, Halnyeo-dong, Yeosu, Jeollanam-do, South Korea

Transportasi:
1. Kereta api: Dari Stasiun Yongsan di Seoul bisa langsung turun di Stasiun Yeosu-Expo. Setelah tiba di stasiun tersebut, bisa berjalan kaki paling lama 15 menit untuk sampai di Hanhwa Aqua Planet.
2. Bus: Dari Terminal Seoul Express, naik bus dengan jurusan ke Terminal Bus Yeosu. Setelah sampai di terminal, sambung lagi menggunakan Bus bernomor 111.

Informasi lebih lengkap bisa dilihat di:


 Seluruh foto di artikel ini milik Korea Tourism Organization 

Share:

0 komentar